Assalamu'alaikum
Udah lama gak bikin postingan sendiri (kayak yang bisa nulis aje -____-") harap maklum kalau artikelnya sedikit 'ngawur' karena admin tidak hobi menulis. Sebelum ke topik pembicaraan, saya mau bahas alasan kenapa saya kasih judul Musik dan Biologi Evolusi? kenapa gak Musik dan Oncom? *ehem* Okeh ini alasannya, pertama karena saya kuliah jurusan biologi, ilmu yang mempelajari makhluk hidup, walaupun sebenernya saya gak ada minat dan niat sama sekali sama yang namanya biologi. Kedua karena saya suka sama yang namanya musik, I'm a simple musician, song writter kecil-kecilan (kayak jualan mas kecil-kecilan. huehehe atau gak percaya saya punya band? klik disini). Jadi lewat tulisan ini saya mau coba menghubung-hubungkan 2 bidang yang saya geluti sekarang ini, walaupun gak nyambung-nyambung. Langsung ke TKP, cekidot !
Siapa sangka biologi bisa mempengaruhi musik? Dalam hal ini bukan mempengaruhi seperti "maen musik pake praktikum dulu terus bikin laporan" (curhat, karena kesel setiap minggu bikin laporan, response : kalo kesel, ya ngomong sama dosen yang ngasih praktikum, jangan diumbar lewat blog! *jegerrrrr ),*fokus fokus* tapi mempengaruhi dalam hal penulisan lirik lagu yang cenderung mengandung unsur filosofi ilmu biologi, khususnya biologi cabang evolusi, asal usul kehidupan. Supaya lebih mudah dimengerti dan bisa nyambung baca pengaruh evolusi di bawah ini dulu !
Pengaruh Evolusi
Biasanya orang yang mendalami terlalu mendalam cabang ilmu biologi yang satu ini akan menjadi tidak percaya adanya Tuhan yang menciptakan manusia atau menjadi seorang Atheis, karena mereka percaya bahwa manusia modern yang ada sekarang ini berasal dari primata atau bahasanya kasarnya Monyet. Berikut buktinya :
"Josif (Josef) Vissarionovich Stalin , Iósif Vissariónovich Stálin), nama asli Ioseb Jughashvili, (21 Desember 1879 (tarikh Kalender Gregorian) – 5 Maret 1953) adalah pemimpin Uni Soviet dan seorang diktator yang sangat kejam, dikenal juga dengan sebutan Manusia Baja. Ia diperkirakan telah memerintahkan pembunuhan sekitar 30 juta jiwa penduduk Rusia dan negara-negara sekitarnya. Ia juga dikenal sebagai orang yang membenci agama. Tadinya ia masuk seminari di Tbilisi, namun ia kemudian menjadi tak percaya lagi pada Tuhan setelah membaca buku Asal-usul Spesies karya Charles Darwin."
ngerti? ngerti aja deh *maksa dikit
Kembali ke inti pokok bahasan. Saya nulis artikel ini tidak tanpa dasar teori dan fakta yang jelas dan nyata, karena kenyataannya memang ada musisi dunia yang berlatar belakang pendidikan Doctor atau Ph.D Biologi Evolusioner, Gregory Walter Graffin, Ph.D (vokalis Bad Religion) yang banyak menulis lagu dengan lirik bernuansa kritik sosial politik dan Atheism. Jangan kira lirik bernuansa kritik sosial politik dan Atheism yang ditulisnya tidak dipengaruhi oleh Biologi Evolusioner yang merupakan latar belakang pendidikan Graffin (Gregory Walter Graffin, Ph.D lebih dikenal dengan nama Greg Graffin), seperti yang sudah saya paparkan sebelumnya mengenai Pengaruh Evolusi. Click di sini untuk artikel tentang Greg Graffin atau di sini untuk artikel tentang Bad Religion.
Sangat jelas sekali kenapa Graffin banyak menulis lagu bernuansa Atheism karena dia sangat mendalami cabang ilmu biologi yang satu ini, yaitu Evolusi, yang membuatnya tidak percaya akan adanya Tuhan dan menjadi Atheis adalah pilihan hidupnya.
Penasaran seperti apa lagu-lagu yang ditulis oleh Greg Graffin? berikut rekomendasinya :
bisa di-download ^^
Dan ini liriknya :
Bad Religion - Atheist Peace (Lyrics)
Bad Religion - American Jesus (Lyrics)
Notes : Greg Graffin bukan sarjana biologi tapi Professor Evolusionary Biology.
Untuk teman-teman yang mengambil mata kuliah Evolusi, inget ye jangan terlalu dihayati belajarnye. ha ha jangan lupa komen-komen sikit. huehehe piss!
No offense, no sara, gak ada maksud menghina atau menyudutkan suatu golongan, mohon dimaafkan.
Author : Adamx Chaidir
Copyright 2011 Adamx Chaidir
No comments:
Post a Comment